Inilah 5 Penyebab Rumah Lembab yang Harus Anda Waspadai
Kelembaban berlebih di rumah tidak hanya mengganggu kenyamanan, tapi juga mendorong munculnya jamur atau bakteri yang berpotensi mengganggu kesehatan. Berbagai penyakit bisa datang akibat jamur dan bakteri tersebut. Karenanya, penting untuk memahami apa saja penyebab rumah lembab. Lantas, apa saja faktor yang bisa membuat rumah jadi lembab itu?
5 Penyebab Rumah Lembab
Sebagai referensi, inilah berbagai penyebab rumah jadi lembab:
1. Ventilasi Udara yang Tidak Memadai
Konsep rumah ramah lingkungan selalu menekankan pada pentingnya ventilasi agar sirkulasi udara lancar. Udara memang sangat penting karena faktanya ventilasi yang tidak memadai, bisa menyebabkan rumah jadi lembab. Karena tidak ada ruangan yang cukup bagi udara untuk masuk sehingga rumah jadi lembab karena udara tidak bisa keluar.
2. Faktor Cuaca
Penyebab lain yang membuat rumah lembab adalah karena cuaca. Seperti yang Anda tahu, Indonesia memiliki musim panas dan hujan. Ketika curah hujan sedang tinggi, maka rumah bisa menjadi lebih lembab daripada biasanya. Kelembaban ini berasal dari udara yang lebih dingin dan mengandung lebih banyak air. Jika masuk ke dalam rumah dan terperangkap, maka ruangan bisa menjadi basah dan lembab akibat uap air tersebut.
3. Adanya Kebocoran dari Pipa
Setiap rumah pasti memiliki sistem pipa tersendiri yang berfungsi untuk mengalirkan air. Ketika pipa tersebut rusak dan ada kebocoran, maka ini bisa meningkatkan kelembaban di dalam rumah. Biasanya ini akan tampak di dinding seperti rembesan atau ada jamur yang berkembang. Jika tidak segera Anda perbaiki, kebocoran tersebut akan terus membuat rumah jadi lembab.
4. Kandungan Air Tanah yang Tinggi di Area Rumah
Faktor eksternal lain yang bisa membuat rumah lembab adalah kandungan air tanah yang tinggi di area rumah. Ini bisa terjadi terutama jika lokasi bangunan berada di dekat rawa, sawah, atau sungai. Air yang terjebak di dalam tanah ini memiliki kecenderungan alami untuk meresap naik ke dalam struktur tembok dan membuat dinding lembab. Apalagi jika pondasi rumah tidak memadai, dinding akan mudah lembab setiap harinya.
5. Konstruksi Bangunan yang Buruk
Terakhir, pembangunan dinding rumah yang buruk juga punya andil besar dalam membuat rumah jadi lembab. Inilah yang membuat Anda harus memahami benar bagaimana lingkungan rumah dan material apa yang cocok untuk kondisi tersebut.
Itulah beberapa penyebab rumah lembab yang harus Anda waspadai. Jika rumah lembab, segera cari tahu apa penyebabnya dan segera perbaiki hal tersebut. Karena tidak hanya menyebabkan ketidaknyamanan, kelembaban yang terlampau tinggi berpotensi mengganggu kesehatan. Jadi, pastikan membangun rumah dengan perencanaan yang matang sehingga tidak ada celah yang membuat masalah di kemudian hari seperti kelembaban atau kebocoran.